Tue. Jul 1st, 2025

energikita.id – Pada momen bulan Kemerdekaan Republik Indonesia ke 76, tepatnya tanggal 16 Agustus 2021, PT PLN (Persero) Unit Induk Wilayah (UIW) Sumatera Utara melakukan Deklarasi Merdeka Daftar Tunggu permohonan Pasang Baru dan Penambahan Daya pelanggan. Dalam acara tersebut PLN UIW Sumatera Utara telah berhasil menyelesaikan permohonan daftar tunggu sebanyak 12.168 Pelanggan yang bermohon melalui Call Center 123, Website PLN maupun melalui aplikasi New PLN Mobile pada periode tanggal 1 hingga tanggal 15 Agustus 2021.

“Kebutuhan masyarakat di Sumatera Utara dalam sektor kelistrikan secara keseluruhan Year on Year sampai dengan Juli 2021 di PLN UIW Sumatera Utara mengalami pertumbuhan sebesar 4,2% terhadap tahun 2020. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi kami untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dan terus berupaya untuk menyusun strategi pemasaran sehingga penjualan energi listrik bisa terus memberikan trend positif walau di tengah situasi pandemi covid-19,” ungkap Pandapotan Manurung General Manager PLN UIW Sumatera Utara.
Di masa pandemi Covid -19, Pelanggan tetap dapat mengakses layanan PLN dengan cepat dan transparan tanpa harus keluar rumah. Saat ini Permohonan Pasang Baru dan Tambah Daya sudah dapat dilakukan dari Aplikasi New PLN Mobile. Hal ini sejalan dengan proses penyambungan Pasang Baru dan Tambah daya di unit-unit yang sudah mengimplementasikan Aplikasi FSO (Field Service Order). Ini merupakan bentuk komitmen dalam Transformasi PLN yaitu percepatan penyambungan atas permohonan Penyambungan Baru dan Perubahan Daya sehingga untuk meningkatkan customer experience.
“Dalam menyelesaikan Daftar Tunggu di PLN UIW Sumatera Utara yang tersebar di 67 Unit Layanan Pelanggan, PLN menghadapi banyak tantangan di antaranya akses jalan yang rusak, melewati sungai deras yang belum tersedia jembatan penyeberangan dan tidak jarang kami mendapatkan perlakuan tidak menyenangkan dari pelanggan. Namun, hal ini tidak menyurutkan petugas kami dalam memberikan pelayanan TERBAIK. Dengan tekad yang kuat dan niat yang tulus, semua tantangan ini dapat dilewati,” jelasnya.(*)

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *